Pekalongan
Pagi-pagi Evan dan Agra pergi berenang di kolam renang Hotel Sendang Sari. Sementara yang lain breakfast di restaurant yang terletak di dekat kolam renang. Meski kamar hotel ini seperti hotel kelas melati, tapi mereka punya kolam renang yang cukup bagus untuk anak-anak, dilengkapi dengan seluncuran. Menu breakfast yang tersedia adalah menu buffet. Erin ngga ngelewatin kesempatan buat makan sepuasnya. Sampai-sampai si Jeje bilang "Cici Erin dari tadi makan melulu". He..he.. habis keluarga kami emang suka makan. Apalagi kalo lagi nginep di hotel.
|
Evan lagi berenang |
|
Erin lagi sarapan |
|
Di pinggir kolam renang |
Setelah sarapan dan berenang, perjalanan dilanjutkan menuju Semarang. Tiba di kota Semarang mereka mampir dulu ke Lawang Sewu. Ini adalah bangunan peninggalan Belanda dan Jepang, serta diyakini memiliki aura mistis. Arti Lawang Sewu adalah 1000 pintu, karena banyaknya pintu-pintu yang ada pada bangunan itu. Padahal kenyataannya, jumlah pintu tersebut paling sekitar 100 an saja. Mereka pun berfoto ria di depan dan di dalam area gedung.
|
Di depan Lawang Sewu |
|
Bagian dalam Lawang Sewu |
Dari Lawang Sewu mereka melanjutkan perjalanan menuju Klenteng Sam Poo Kong. Klenteng ini dibuat untuk menghormati Laksamana Cheng Hoo yang berasal dari Tiongkok dan merupakan seorang muslim. Laksamana ini telah mengarungi samudra dan menjelajah hingga benua Afrika, dan berakhir di Pulau Jawa. Dahulu tempat ini dikenal dengan nama Gedung Batu. Selain diyakini sebagai makam Cheng Hoo, di tempat ini disimpan juga bagian kapal yang dulu digunakan laksamana dan disebut dengan Ki Juru Mudi dan Nyai Jangkar. Banyak orang yang datang ke tempat ini untuk berdoa meminta berkah. Saat itu sedang ramai, karena sedang high season. Akhirnya mereka foto-foto sebentar lalu menuju hotel untuk check-in. Hotel yang dipilih adalah Star Hotel yang berada di bawah manajemen Best Western. Hotel ini memiliki rooftop pool (kolam renang) tertinggi di Indonesia menurut MURI (Museum Rekor Indonesia) dan di sampingnya ada Java Mall, jadi ngga susah kalo nyari makanan. Setelah check-in dan isitirahat sebentar. Malamnya istri saya dan kakaknya menyusuri Simpang Lima untuk mencoba kuliner di sana, salah satunya adalah Tahu Gimbal. Setelah makan, mereka kembali ke hotel untuk istirahat
|
Klenteng Sam Poo Kong |
|
Lobby Star Hotel, Santa nya joged kalo kita deketin |
|
Kamar Star Hotel |
|
Kawasan Kuliner Simpang Lima |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar