Hari ini adalah waktunya saya untuk Sidang TA, dan saya kebagian pukul 10.00. Setelah mandi, kami pun sarapan di Batavia Cafe di depan resepsionis. Karena di atas 6 tahun, Erin kena charge 50% dari harga sarapan, sekitar Rp 58.000. Ruangan ini tidak terlalu besar, makanan pun tidak terlalu banyak. Terdapat pilihan American Breakfast atau Indonesian Food. Ada juga 2 jenis juice. Untuk minum teh/kopi kita harus meminta kepada pelayan yang ada di sana. Makanan sih cukup enak, terlihat juga banyak turis backpacker yang menginap di sini. Setelah sarapan saya pun berangkat menuju tempat sidang di BSI Kramat 163 dengan menggunakan busway. Anak-anak pun berenang di kolam renang hotel di lantai atas. Kolam renang ini cukup besar, tapi agak sepi dari pengunjung. Setelah puas berenang, istri dan anak2 pun berkemas dan mengurus check out di resepsionis.
Batavia Cafe |
Setelah saya selesai sidang, saya kembali ke hotel dan kami semua naik shuttle bus menuju WTC untuk membeli tiket Selamet Trans.Tadinya kami mau makan siang dulu di D'Cost, tapi hari itu sedang banyak pengunjung. Jadi kami pun membeli makan di A&W depan counter Selamet Trans.
Jam 16.00 mobil pun berangkat menuju Karawang. Perjalanan cukup lancar, dan kami pun berhenti di depan Bank Jabar untuk ganti naik angkot menuju Resinda. Perjalanan yang membawa kesan tersendiri bagi kami semua.
Swimming Pool |
At Swimming Pool |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar